Moms, Anda mungkin sudah tidak asing dengan istilah foreplay atau pemanasan sebelum berhubungan seks. Artinya, Anda dan pasangan membuat suasana jadi makin romantis sehingga aktivitas di ranjang jadi lebih menyenangkan.
Namun, ada juga istilah lain yang bisa membangun hubungan antara Anda berdua jadi lebih kuat, yaitu afterplay. Jadi, Anda maupun pasangan tidak langsung beristirahat atau tidur setelah bercinta, melainkan masih saling memanjakan satu sama lain terlebih dahulu.
Baca juga: Agar Tidak Gagal, Coba Tips Ini saat Melakukan Foreplay
Ini trik afterplay
Melakukan afterplay sendiri tidak sekadar menghabiskan waktu di atas ranjang setelah bercinta saja. Anda dan pasangan bisa melakukan beberapa hal dahulu yang tak hanya akan memperkuat ikatan, tapi juga membuat tubuh jadi rileks, di antaranya:
1. Memberikan pijatan
Memberikan pijatan tak hanya di awal untuk membangun suasana romantis, tapi juga bisa dilakukan setelah melakukan hubungan intim. Hal ini akan membuat Anda dan pasangan terasa lebih dekat serta merasa dihargai dan dicintai lebih dalam. Pijatan yang ringan sudah bisa mengeluarkan zat serotonin dan opioid yang membuat tidur jadi lebih nyenyak.
2. Mandi dengan air hangat
Merasa lelah setelah bercinta tentu wajar, Anda bisa membuat tubuh jadi rileks kembali dengan mandi menggunakan air hangat. Sambil saling membasuh tubuh masing-masing, Anda dan pasangan pun bisa mengobrol tentang banyak hal atau lebih siap untuk ronde berikutnya.
3. Melakukan "sentuhan kecil"
Tak ada salahnya jika Anda atau pasangan saling memberikan ciuman ringan dan sentuhan kecil di area tubuh. Mungkin saja tanpa disadari, itu adalah zona sensitif seksual masing-masing sehingga tubuh akan terangsang untuk bercinta kembali.
4. Makan camilan
Merasa lapar setelah berhubungan intim? Boleh saja menikmati camilan bersama pasangan sambil mendengarkan musik atau film kesukaan yang sedang diputar. Pasalnya, menurut penelitian, rata-rata berhubungan seks akan membakar 288 kalori per jam, dan jumlah ini sama dengan berlari selama 40 menit.
Manfaat afterplay untuk pasangan
Ikatan secara emosional maupun fisik yang makin terbangun dari berhubungan intim pun bisa didapatkan dari pelukan, ciuman, atau kata-kata romantis yang Anda dan pasangan ucapkan. Selain itu, afterplay juga bisa memberikan beragam manfaat lain, seperti dilansir dari The Health Site berikut ini:
1. Waktunya "rehat sejenak"
Baik pria maupun wanita akan membutuhkan waktu untuk berhenti dan istirahat sejenak sebagai pendinginan setelah becinta. Namun, memang wanita membutuhkan waktu rehat dan kembali rileks lebih lama dibandingkan pria.
2. Lebih bergairah
Karena adanya jeda waktu, maka tubuh bisa lebih siap untuk melakukan ronde berikutnya. Selain itu, perilaku seksual saat afterplay pun lebih dinikmati dan meningkatkan gairah, khususnya pada wanita dibandingkan hubungan seks itu sendiri.
3. Lebih sering bercinta
Dengan mencium tengkuk, memijat punggung, menyentuh jari secara perlahan, atau memberikan rangsangan pada zona sensitif Anda, semua itu bisa membuat aktivitas bercinta jadi lebih sering. Karenanya, foreplay dan afterplay sama-sama penting dilakukan buat kepuasan Anda dan pasangan lho, Moms. (M&B/Vonia Lucky/SW/Foto: Freepik)