Type Keyword(s) to Search
FAMILY & LIFESTYLE

Selain Bikin Seks Bergairah, Ini Manfaat Membuat Jadwal Bercinta dengan Pasangan

Selain Bikin Seks Bergairah, Ini Manfaat Membuat Jadwal Bercinta dengan Pasangan

Bercinta atau berhubungan intim merupakan salah satu hal yang penting dilakukan oleh setiap pasangan yang telah menikah karena bisa memengaruhi keharmonisan rumah tangga.

Namun tak dimungkiri, ada pasangan yang memiliki kesibukan tersendiri sampai urusan ranjangnya mungkin terkesampingkan. Di saat inilah, membuat jadwal bercinta mungkin diperlukan.

Baca juga: 8 Hal yang Bikin Suami dan Istri Jadi Bosan dengan Seks

Meskipun terkesan aneh, konyol, ataupun tidak seksi, membuat jadwal bercinta bisa berdampak pada baik pada kehidupan seks Anda lho, Moms. Selain itu, penjadwalan ini bisa membantu Anda dan pasangan memiliki sesi bercinta yang konsisten dan memastikan Anda berdua tetap bisa punya kesempatan bercinta di tengah kesibukan Anda.

Bukan itu saja, melansir Insider, masih ada banyak manfaat lainnya yang tidak bisa disangkal dari membuat jadwal bercinta dengan pasangan, yakni:

1. Menunjukkan komitmen pada hubungan Anda dan pasangan

Saat Anda mengambil upaya untuk membuat jadwal bercinta dan memperbaiki kehidupan seks Anda secara keseluruhan, ini menunjukkan kepada pasangan Anda bahwa Anda berkomitmen untuk memperbaiki hubungan Anda berdua. Hal ini juga sekaligus menunjukkan bahwa hubungan Anda adalah prioritas, yang pada akhirnya akan membuat pasangan Anda merasa bahagia dan memperkuat ikatan Anda berdua.

2. Meningkatkan komunikasi Anda dan pasangan secara keseluruhan

Ketika Anda berkomunikasi dengan pasangan terkait pembuatan jadwal bercinta ini, maka pembicaraan tersebut mungkin akan menjadi jalan pembuka untuk Anda dan pasangan membicarakan aspek lain tentang hubungan Anda berdua atau ke depannya menciptakan ruang untuk percakapan seputar hal-hal lain di luar seks.

3. Memastikan Anda dan pasangan memiliki waktu yang berkualitas

Saat Anda dan pasangan sedang sama-sama sibuk, mungkin Anda berdua tidak berusaha keras untuk menghabiskan waktu berdua yang berkualitas untuk satu sama lain seperti pergi berkencan ataupun untuk bercinta. Namun dengan membuat jadwal bercinta, ini bisa membuat Anda untuk fokus satu sama lain yang menjadi bagian penting dari menjaga ikatan dalam sebuah hubungan.

4. Menambah gairah kehidupan seks

Dengan membuat jadwal bercinta, ini bisa menjadi kesempatan bagi Anda dan pasangan untuk menambahkan hal-hal yang membahagiakan atau menggairahkan ke dalam kehidupan seks Anda. Anda dan pasangan bisa menjelajahi seksualitas satu sama lain karena sudah menyisihkan waktu khusus untuk bercinta.

5. Meningkatkan intensitas bercinta

Ketika Anda dan pasangan menyadari bahwa kehidupan seks Anda sebelumnya hambar karena jarang bercinta, tentunya ini membuat Anda berdua merindukan sesi bercinta yang penuh gairah. Maka, membuat jadwal bercinta bisa berdampak pada intensitas bercinta yang mungkin akan lebih sering dan konsisten dilakukan nantinya.

Cara membuat jadwal bercinta dengan pasangan

Komunikasi menjadi kunci dalam membuat jadwal bercinta dengan pasangan Anda. Untuk memulainya, Anda dan pasangan bisa mengikuti cara-cara berikut:

1. Tetapkan tujuan seberapa sering Anda bercinta

Alih-alih hanya ingin sering bercinta, Anda dan pasangan lebih baik menetapkan tujuan konkret terkait berapa kali Anda berdua berencana untuk berhubungan seks setiap minggu misalnya. Lakukan diskusi terbuka dengan pasangan Anda untuk mencari tahu apa yang ideal untuk Anda berdua.

2. Bersikap realisitis

Saat Anda mulai membuat jadwal bercinta, bersikaplah realistis dan tetapkan tujuan kecil, misalnya mulailah dengan membuat jadwal dua kali sebulan hingga nantinya Anda bisa mencapai tujuan melakukan seks mingguan dengan pasangan.

3. Tetapkan ekspektasi yang jelas

Seks bisa memiliki arti yang luas. Maka pastikan Anda menetapkan ekspektasi yang jelas sehingga Anda dan pasangan berada di tujuan yang sama, misalnya apakah Anda bercinta untuk mencapai orgasme, apakah Anda hanya ingin melakukan seks oral, dan lain-lain.

4. Gunakan kalender

Daripada hanya disimpan dalam ingatan, sebaiknya Anda dan pasangan menggunakan kalender fisik atau kalender digital untuk mencatat jadwal bercinta Anda. Cara ini bisa meningkatkan kemungkinan Anda untuk menjaga komitmen masing-masing. (M&B/Vonda Nabilla/SW/Foto: ArthurHidden/Freepik)