Type Keyword(s) to Search
FAMILY & LIFESTYLE

Bikin Awet Muda, Ini 6 Manfaat Rosehip Oil untuk Kesehatan Kulit

Bikin Awet Muda, Ini 6 Manfaat Rosehip Oil untuk Kesehatan Kulit

Cepatnya perkembangan inovasi di bidang kecantikan mendorong eksplorasi berbagai bahan alami baru nan unik yang bisa dimanfaatkan untuk meningkatkan kualitas hidup manusia. Salah satunya adalah rosehip oil. Ya, rosehip oil adalah salah satu bahan alami yang makin populer dalam dunia perawatan kulit.

Rosehip oil sendiri adalah minyak alami yang diekstrak dari biji bunga mawar liar, biasanya dari jenis Rosa canina. Minyak ini kaya vitamin, antioksidan, dan asam lemak esensial yang baik untuk kesehatan kulit. Berbeda dengan minyak mawar (rose essential oil), rosehip oil berasal dari buah dan biji mawar, bukan dari kelopak bunganya. Teksturnya ringan, mudah menyerap, dan cocok untuk berbagai jenis kulit, termasuk kulit sensitif.

Lalu, apa saja manfaat rosehip oil untuk kesehatan kulit? Simak penjelasan lengkapnya berikut ini, Moms!

Manfaat rosehip oil untuk kesehatan kulit

1. Melembapkan kulit secara mendalam

Rosehip oil mengandung asam lemak esensial, seperti asam linoleat dan asam linolenat, yang membantu mengunci kelembapan pada kulit. Bagi Anda yang memiliki kulit kering atau mengelupas, minyak ini bisa menjadi solusi alami yang efektif tanpa meninggalkan rasa lengket maupun berminyak pada kulit.

2. Mendukung regenerasi kulit

Kaya vitamin A dan C, rosehip oil merangsang regenerasi sel kulit serta membantu memperbaiki kerusakan akibat paparan sinar matahari atau polusi. Selain itu, kandungan antioksidannya membantu mengurangi garis-garis halus dan menjaga elastisitas kulit.

3. Memudarkan bekas luka dan jerawat

Karena mengandung antioksidan, rosehip oil memiliki sifat antiinflamasi yang bisa membantu mengatasi jerawat. Selain itu, vitamin yang terkandung di dalamnya membantu memudarkan bekas luka dan hiperpigmentasi, sehingga membuat warna kulit jadi lebih merata.

4. Mengurangi tanda penuaan dini

Dengan kandungan antioksidan dan kolagen alami, minyak ini membantu mengencangkan kulit, mengurangi kerutan, dan menjaga kulit tetap awet muda.

5. Melindungi kulit dari radikal bebas

Rosehip oil juga mengandung vitamin E yang berfungsi untuk melindungi kulit dari paparan radikal bebas yang disebabkan oleh sinar UV dan polusi. Penggunaan rutin bisa membantu mencegah proses oksidasi yang merusak struktur kulit Anda.

6. Meredakan kulit kemerahan atau iritasi

Karena sifatnya yang ringan dan menenangkan, rosehip oil ideal digunakan oleh Moms yang punya kulit sensitif atau sering iritasi. Sifat antiinflamasinya membantu meredakan kemerahan dan kondisi kulit, seperti rosacea atau eksim.

Baca juga: 8 Essential Oil untuk Meredakan Batuk Pilek

Manfaat rosehip oil selain untuk kesehatan

Tidak hanya bermanfaat untuk kulit, rosehip oil juga memiliki manfaat lain yang mungkin belum banyak diketahui, yakni:

1. Menutrisi rambut dan kulit kepala

Bagi Anda yang memiliki masalah rambut kering atau kulit kepala yang bersisik, rosehip oil dapat digunakan sebagai masker rambut. Kandungan nutrisinya membantu memperbaiki rambut yang rusak dan menjaga kesehatan rambut secara keseluruhan.

2. Mendukung kesehatan kuku

Jika Moms memiliki kuku yang rapuh atau kutikula kering, Anda bisa coba oleskan rosehip oil secara teratur pada permukaan kuku dan kutikula. Minyak ini membantu memperkuat kuku dan membuatnya sehat.

3. Menenangkan luka ringan

Rosehip oil memiliki sifat penyembuhan alami, sehingga sering digunakan untuk mengatasi luka ringan, seperti goresan atau bekas gigitan serangga. Kandungan antiinflamasi dan regeneratifnya membantu mempercepat proses pemulihan.

4. Relaksasi dan aromaterapi

Walaupun bukan minyak aromaterapi utama, rosehip oil dapat digunakan sebagai carrier oil untuk mencampur minyak esensial lain. Penggunaannya memberikan efek relaksasi sekaligus menutrisi kulit. (M&B/Ayu/SW/Foto: Freepik)