
Follow Mother & Beyond untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow Instagram dan Youtube Mother & Beyond
Moms, salah satu cara yang bisa dilakukan untuk mendukung kesehatan ibu hamil dan janin di dalam kandungan adalah dengan cara berjemur di bawah sinar matahari pagi. Ya, berjemur di bawah sinar matahari merupakan aktivitas yang lebih dari sekadar kehangatan pagi yang menenangkan.
Buat ibu hamil, berjemur mampu memberikan banyak manfaat untuk tubuh, mulai dari meningkatkan produksi vitamin D, memperkuat sistem kekebalan tubuh, hingga membantu kesehatan mental bumil, terutama di trimester ketiga kehamilan. Yuk, simak penjelasan lengkapnya berikut ini!
Manfaat berjemur untuk ibu hamil trimester 3
Berjemur di bawah sinar matahari pada trimester ketiga kehamilan memiliki banyak manfaat yang penting bagi kesehatan bumil dan perkembangan janin, yakni:
1. Meningkatkan produksi vitamin D
Vitamin D sangat penting buat bumil, terutama untuk mendukung kesehatan tulang dan gigi, serta meningkatkan penyerapan kalsium. Kekurangan vitamin D di masa kehamilan bisa meningkatkan risiko preeklampsia, diabetes gestasional, hingga masalah pada perkembangan tulang janin.
2. Mendukung kesehatan mental
Hormon serotonin yang diproduksi tubuh saat terpapar sinar matahari bisa membantu bumil merasa lebih bahagia dan mengurangi risiko depresi setelah persalinan. Ditambah lagi, kehamilan trimester ketiga rentan menimbulkan rasa cemas dan stres. Untuk itu, berjemur bisa menjadi cara efektif untuk meningkatkan mood Anda saat hamil, Moms.
3. Meningkatkan kualitas tidur
Paparan sinar matahari pagi bisa membantu mengatur ritme sirkadian tubuh dan meningkatkan kualitas tidur bumil. Pastikan juga Anda mendapatkan tidur yang cukup untuk pemulihan tubuh serta mendukung kesehatan janin di dalam kandungan.
Baca juga: Tips Berjemur yang Baik dan Aman untuk Ibu Hamil
4. Menjaga sistem kekebalan tubuh
Vitamin D yang dihasilkan tubuh saat berjemur berperan penting dalam meningkatkan sistem kekebalan tubuh. Asupan vitamin D yang cukup akan membuat tubuh bumil jarang mengalami infeksi, yang sangat penting terutama saat tubuh lebih rentan terhadap penyakit selama kehamilan.
5. Membantu perkembangan janin
Vitamin D juga berperan dalam perkembangan tulang dan sistem imun janin. Bumil yang mendapatkan asupan vitamin D yang cukup akan memiliki bayi dengan berat lahir yang sehat dan perkembangan tulang yang optimal.
Tips berjemur untuk ibu hamil trimester 3
Berjemur di bawah sinar matahari memang memberikan banyak manfaat buat bumil. Namun, penting untuk melakukannya dengan cara yang aman agar Anda terhindar dari dampak negatif. Berikut ini beberapa tips berjemur untuk ibu hamil trimester ketiga.
1. Pilih waktu yang tepat. Berjemurlah sekitar pukul 7 sampai 9 pagi.
2. Durasi yang sesuai. Bumil cukup berjemur selama 10-20 menit setiap hari untuk mendapatkan manfaat vitamin D yang optimal.
3. Gunakan sunscreen. Penting untuk melindungi kulit Anda dari paparan sinar UV yang berlebihan.
4. Gunakan pakaian yang nyaman. Gunakan pakaian ringan dan nyaman serta topi atau pelindung kepala untuk menghindari paparan sinar matahari langsung ke wajah.
5. Pastikan tubuh terhidrasi dengan baik. Selalu konsumsi air minum saat berjemur untuk mencegah dehidrasi karena bumil membutuhkan lebih banyak cairan.
Itulah manfaat berjemur untuk ibu hamil trimester 3. Dengan mengikuti tips-tips di atas, Moms bisa berjemur dengan aman dan mendapatkan manfaat maksimal bagi kesehatan tubuh dan janin di dalam kandungan. (M&B/Yesika/SW/Foto: Wayhomestudio/Freepik)