Type Keyword(s) to Search
BUMP TO BIRTH

Rekomendasi Katering untuk Ibu Hamil

Rekomendasi Katering untuk Ibu Hamil

Saat hamil, banyak yang berubah pada diri Anda. Pasti pernah kan merasakan malas memasak padahal bayi dalam kandungan membutuhkan nutrisi dari masakan rumahan Anda lho, Moms. Karena Moms memerlukan makanan sehat untuk memenuhi gizi janin, tidak ada salahnya lho mencari katering dengan menu khusus ibu hamil. Simak yuk, beberapa pilihan catering ibu hamil berikut.

 

1. 3 Skinny Minnies

Pasti Moms sudah tidak asing lagi dengan nama 3 Skinny Minnies, bukan? Salah satu katering yang menggunakan bahan premium dan terbukti sehat ini, menawarkan aneka menu lezat untuk ibu hamil. Paket Maternity tersebut menawarkan 1.800 kalori/hari, yang tentunya cocok untuk ibu hamil dengan berat badan ideal. Katering ini ditawarkan Khusus untuk makan siang dan malam, mulai senin hingga jumat.

 

Harga: Rp 1.750.000.

 

 

2. Healthy Tasty

Angeline Setiawati dan Rizki Maharani mulai mengusung katering untuk gaya hidup sehat, dan akhirnya merambah untuk membuat katering khusus ibu hamil. Menu yang ditawarkan juga dapat disesuaikan dengan usia kandungan. Misalnya pada trimester pertama diberikan menu berupa ikan salmon, brokoli, dan menu lainnya yang menunjang pembentukan otak bayi. Healthy Tasty melakukan pengiriman setiap hari kerja menggunakan jasa kurir khusus agar masakan tetap sehat dan enak sampai tujuan.

 

Harga: Rp 2.300.000 untuk 14 hari kerja.

 

 

3. Mamma Kanin

Dalam menu yang ditawarkan Mamma Kanin khusus untuk ibu hamil, ada sekitar 2.200 kalori dalam sehari dengan menu yang beragam. Dalam sehari, menu yang ditawarkan cukup beragam, mulai dari sayur, buah potong, jus, dan berbagai lauk menggiurkan yang tentunya tidak hanya enak, tapi juga menyehatkan janin.

 

Harga: Rp 1.125.000 untuk 5 hari kerja (sudah termasuk ongkos kirim)

 

Nah, banyak kan pilihan katering sehat untuk ibu hamil. Dengan begitu, ibu hamil tidak perlu repot lagi memikirkan menu enak dan sehat untuk Anda dan janin. Selamat mencoba! (Seva Dwinovridayati/TW/Dok. Freepik)