Pada rentang usia 1-2 tahun, Si Kecil mulai banyak mengenal makanan padat. Seiring dengan keingintahuannya yang tinggi, ia pun berusaha untuk makan sendiri dan mencoba beragam makanan. Ia akan semakin mahir memegang makanan dengan jari-jarinya, lalu memasukkan makanan tersebut ke dalam mulut sambil diiringi senyuman bangga. Di usia ini pula, Si Kecil mulai pandai memegang sendok dan senang sekali mencipratkan buburnya ke mana-mana. Anak Anda memiliki intuisi alami untuk mengeksplorasi semua yang ada dalam genggamannya, termasuk dengan makanan.
Bagi mereka, makan merupakan waktu untuk belajar dan bermain. Waktu makan Si Kecil akan menjadi tantangan bagi anak Anda untuk semakin mandiri. Ajak ia dalam kegiatan makan bersama keluarga, karena hal itu merupakan cara untuk mengajarkan sopan santun di meja makan. Anak Anda akan mengikuti apa yang dilakukan ayah dan ibunya. Pada saat itu, Anda dapat melatih kemampuan bahasanya dengan menjelaskan apa yang ia makan dengan kata-kata sederhana. Namun, saat gigi Si Kecil mulai tumbuh, jangan heran bila ia kehilangan selera makan untuk beberapa saat. Hal ini wajar, dan ia akan kembali mengunyah makanan favoritnya dengan nikmat. (Aulia/