Type Keyword(s) to Search
FAMILY & LIFESTYLE

5 Rekomendasi Channel YouTube untuk Belajar Memasak

5 Rekomendasi Channel YouTube untuk Belajar Memasak

Hari ini masak apa, ya? mungkin hal tersebut kerap terlintas di benak para Moms di rumah, karena memasak setiap hari bisa membuat kita kehabisan inspirasi menu makanan untuk keluarga. Tetapi selalu ada jalan menuju Roma, tentu jika kita mencarinya!

Inspirasi masakan bisa kita dapatkan dari channel YouTube yang khusus membahas tentang tutorial masakan serta tips dan trik kuliner yang bisa jadi inspirasi memasak Anda sehari-hari. Berikut ini lima rekomendasi channel YouTube asli Indonesia untuk Anda belajar memasak dan menu-menu baru untuk Anda coba, Moms!


Baca Juga: Tip Memasak untuk Pemula


Kokiku TV

Bagi Anda yang ingin mengeksplorasi kemampuan masak anda, channel Kokiku TV akan sesuai dengan Anda, karena tidak hanya belajar memasak dari berbagi macam tutorial masak, channel YouTube satu ini juga menawarkan tips dan trik, pengalaman mencoba makanan dan bahkan kisah-kisah para chef yang bisa menjadi inspirasi memasak untuk Anda.

William Ghozali

Jebolan program kompetisi masak MasterChef Indonesia Season 3, William Gozali, kini mengibarkan keahlian memasaknya melalui channel YouTube pribadinya. Chef yang juga dikenal dengan sebutan Wilgoz ini menampilkan beragam video kuliner, mulai dari resep masakan rumahan sampai internasional, tips dan trik masak. Tak hanya itu di channel YouTube-nya, Chef Wilgoz juga sering mengundang chef ternama untuk ikut memasak bersamanya.



Baca Juga: 4 Trik Memasak Agar Diet Sukses


Masak.TV

Channel YouTube Masak.TV adalah salah satu channel yang menyebarluaskan pengetahuan dan tata cara dalam membuat menu masakan, mulai dari cara memasak yang paling dasar hingga hidangan-hidangan utama, baik dalam maupun luar negeri. Karena terbilang sudah cukup populer, masak.TV punya banyak tutorial menu masakan yang bisa Anda pelajari dan praktikkan di rumah!


Pufflova

Sejak 2017, channel YouTube ini telah rutin membuat konten masakan untuk para pengikutnya yang kini sudah mencapai 1 juta lebih. Channel YouTube Pufflova merupakan salah satu channel YouTube tutorial masak yang cukup unik, karena di sini Anda akan disuguhkan berbagai macam resep masakan yang mudah dibuat mengikuti tren makanan yang sedang kekinian. Tak heran jika banyak anak muda yang tertarik menjadi subscriber-nya. Tak hanya itu, Pufflova juga memiliki konten unik lainnya, yakni mencoba membuat resep dari buku resep kuno yang patut Anda Coba.



Baca Juga: 8 Tips Memasak Bersama Si Kecil


Arnold Poernomo

Meski masih terbilang baru, channel YouTube Chef Arnold Poernomo sudah banyak peminat, lho! Betapa tidak, di channel YouTube-nya, Arnold menyajikan beragam konten kuliner, mulai dari resep masakan hingga challenge juga ada. Uniknya, Chef Arnold juga membuat seri resep masakan seperti Endog Series atau seri video yang menampilkan serba-serbi resep dari bahan telur. Bagi Moms yang suka bosan dengan menu yang itu-itu saja, Anda bisa dapat inspirasi nih, dari seri masakan buatan Chef Arnold!

(Binar MP/SW/DOK.Freepik)