Type Keyword(s) to Search
FAMILY & LIFESTYLE

Ini Jenis Makanan Tinggi Serat Alami yang Perlu Dikonsumsi

Ini Jenis Makanan Tinggi Serat Alami yang Perlu Dikonsumsi

Moms, sudah tahukah apa saja jenis makanan tinggi serat alami yang baik untuk kesehatan? Makanan yang tinggi kandungan serat tak hanya bisa menjaga kesehatan pencernaan, tapi juga mengatur kadar gula darah dan menjaga berat badan tetap ideal.

Untuk Moms yang sedang mencari makanan tinggi serat guna diolah menjadi makanan keluarga, tak perlu khawatir. Simak selengkapnya jenis makanan dengan kandungan serat alami yang perlu dikonsumsi berikut ini.

1. Buah-buahan. Moms bisa pilih buah-buahan seperti apel, pir, pisang, jeruk, dan strawberry karena merupakan sumber serat larut yang baik untuk pencernaan.

2. Sayuran. Pilih sayuran seperti brokoli, wortel, bayam, kale dan kubis, hingga kacang polong.

3. Kacang-kacangan dan biji-bijian. Berbagai pilihan kacang seperti kacang almond, kacang merah, hingga kacang hijau juga bisa dijadikan pilihan makanan tinggi serat alami.

4. Sereal. Untuk menu sarapan, Moms bisa mengonsumsi oatmeal, gandum utuh, dan quinoa yang kaya serat dan protein.

5. Umbi-umbian. Moms bisa olah berbagai umbi-umbian seperti ubi jalar dan kentang yang merupakan sumber serat yang baik.

6. Rumput laut. Buat Moms yang punya banyak referensi ide masakan, Anda juga bisa menggunakan olahan rumput laut yang kaya serat alami.

Baca juga: Baik untuk Sistem Pencernaan dan Diet, Ini 10 Buah Tinggi Serat

Manfaat serat alami untuk kesehatan tubuh

Setelah mengetahui jenis-jenis makanan tinggi serat alami, Moms juga perlu tahu apa saja manfaatnya bagi kesehatan tubuh.

1. Menjaga kesehatan pencernaan

Serat alami pada makanan bisa memudahkan proses buang air besar dan mencegah terjadinya sembelit. Serat yang tidak larut bisa membantu mempercepat proses pencernaan dan pergerakan usus.

Baca juga: 7 Tips Menjaga Kesehatan Pencernaan Anak agar Tidak Mudah Sakit

2. Mengatur pergerakan usus

Serat larut seperti yang terdapat dalam apel, oat, atau kacang-kacangan efektif dalam mengatur pergerakan usus dan menarik air ke dalam usus sehingga proses pencernaan pun berjalan dengan lancar.

3. Menurunkan risiko penyakit jantung

Serat alami pada makanan bisa membantu menurunkan kadar kolesterol jahat dan mengikat kolesterol dalam usus serta mencegah penyerapannya ke dalam darah. Serat yang tinggi juga bisa menurunkan tekanan darah dan peradangan dalam tubuh.

4. Mengontrol berat badan

Serat bisa memberikan rasa kenyang lebih lama, sehingga akan mengurangi nafsu makan dan membantu Anda dalam mengontrol asupan kalori. Hal ini kemudian akan membantu Anda dalam mengontrol berat badan.

5. Mengurangi risiko diabetes tipe 2

Diabetes tipe 2 adalah salah satu jenis diabetes yang paling banyak dialami. Anda bisa mencegah risiko terkena diabetes dengan mengonsumsi makanan yang kaya sumber serat alami. Serat bisa membantu mengatur kadar glukosa dalam darah dan memperlambat penyerapan gula ke dalam darah sehingga mengurangi risiko resistensi insulin yang bisa berujung pada diabetes tipe 2.

Itulah berbagai jenis makanan tinggi serat alami dan manfaatnya. Pastikan Anda selalu mengonsumsi makanan tinggi serat setiap hari untuk mendapatkan manfaatnya. (M&B/Yesika/RF/Foto: Pexels)