Type Keyword(s) to Search
BUMP TO BIRTH

Perhatikan 6 Fakta ini Sebelum Mengonsumsi Antibiotik

Perhatikan 6 Fakta ini Sebelum Mengonsumsi Antibiotik

Moms, kehamilan lekat sekali dengan rasa mual, sakit kepala, nyeri dan berbagai hal tidak mengenakkan lainnya. Untuk meredakannya, biasanya dokter akan memberi resep antibiotik. Namun, belakangan ini muncul isu terkait antibiotik yang ternyata tidak aman dikonsumsi selama hamil. Benarkah hal tersebut?


Untuk mengatasi kekhawatiran Anda, M&B merangkum beberapa fakta mengenai penggunaan antibiotik dari halaman huffingtonpost.co.uk. Berikut 6 hal penting yang perlu Anda perhatikan:


1) Jenis antibiotik tertentu meningkatkan risiko keguguran
Menurut sebuah penelitian yang dipublikasikan di dalam Canadian Medical Association Journal baru-baru ini, ada jenis antibiotik tertentu yang mengakibarkan risiko keguguran menjadi 2 kali lipat. Antibiotik itu di antaranya macrolides, quinolones, tetracyclines, sulfonamides dan metronidazole. Sementara erythromycin and nitrofurantoin tidak meningkatkan risiko keguguran.


2) Ibu yang belum menyadari dirinya sedang hamil lebih berisiko mengalami keguguran karena antibiotik
Tidak sedikit ibu yang tahu kapan tepatnya mereka hamil. Nah, bagi ibu yang tidak tahu kehamilannya, 12 minggu pertama merupakan periode yang sangat berisiko bila mengonsumsi antibiotik. Untuk itu, Anda harus mengecek kondisi ke dokter sebelum mengonsumsinya.


3) Penggunaan antibiotik dikaitkan dengan BBLR
Sebuah studi pada 2013 di Inggris menemukan bahwa ibu yang mengonsumsi antibiotik selama kehamilan berisiko melahirkan bayi berat lahir rendah atau BBLR, ketimbang dengan ibu yang tidak mengonsumsi antibiotik. Berat lahir bayi bisa berkurang sampai 138 gram lho, Moms!


4) Antibiotik tak meningkatkan risiko celebral palsy dan epilepsi
Beberapa penelitian ilmiah yang dilakukan beberapa ahli mengemukakan, mayoritas antibiotik yang diresepkan kepada pasien tidak meningkatkan risiko bayi lahir dengan celebral palsy dan epilepsi.


5) Selalu bicarakan dengan dokter mengenai antibiotik yang akan dikonsumsi
Ibu hamil direkomendasikan meminum antibiotik dengan dosis paling rendah atau sebelum mengonsumsi Anda perlu berkonsultasi dengan dokter terlebih dahulu.


6) Antibiotik bisa dikonsumsi selama menyusui
Sebagian besar obat-obatan termasuk yang digunakan untuk mengatasi depresi pasca melahirkan aman untuk dikonsumsi dan tidak membahayakan bayi. Namun, codeine phosphate untuk mengobati diare dan aspirin sangat tidak dianjurkan diminum oleh ibu.

 

Yuk, Moms mulai berhati-hati dan bijak mengonsumsi obat-obatan terutama antibiotik.(Meiskhe/HH/dok.HuffingtonPost.co.uk)

BACA JUGA:

Antibiotik Picu Obesitas

Kelebihan Antibiotik Bisa Berakibat Kematian

Amankah Ibu Hamil Minum Antibiotik?